[REVIEW] ANESSA Perfect UV Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++ | Bintang Mahayana

Sunday, November 14, 2021
 Holla!
Di postingan kali ini gue mau review salah satu sunscreen high-end yang akhir-akhir ini lagi banyak di-rave sama para beauty enthusisats. Apalagi kalau bukan ANESSA Perfect UV Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++. Sunscreen ini yang akhir-akhir ini lagi gue sering pakai dan nggak sabar ingin gue bagi pengalamannya sama kalian semua di Blog!
Keep on reading!


review-anessa-perfect-UV-sunscreen-gel-SPF50-bintangmahayana-com
Source: Personal Doc./ Bintang Mahayana, 2021




ABOUT THE BRAND

ANESSA - adalah brand yang berasal dari Jepang dengan spesialisasi produk-produk tabir surya untuk perlindungan kulit dari sinar UV. Anessa merupakan sister brand yang bernaung di bawah Shiseido - salah satu high end beauty brand Jepang yang sudah sangat terkenal. Kini, Anessa sudah masuk secara resmi di Indonesia. Sehingga sudah mengantongi izin dari BPOM jadi aman yaa.





MY SKIN PROFILE

Skin Type            : Combination to Oily
Skin Tone            : Light
Skin Undertone  : Neutral
Skin Concerns    : Hyperpigmentation (PIH), Large Pores, Acne Scars, Acne-Prone






PRODUCT DETAILS


Pacakging-anessa-perfect-uv-sunscreen-gel-review-bintangmahayana-com
Source: Personal Doc./ Bintang Mahayana, 2021


Nama Produk/ Product Name: Anessa Perfect UV Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++ 
Nama Brand/ Brand Name: Anessa
Asal Negara/ Country of Origin: Jepang
Jenis Produk/ Product Type: Hybrid Sunscreen
Ukuran/ Size: 90g
Harga/ Price: IDR399,000





INGREDIENTS

Karena packaging luarnya sudah nggak tau di mana, jadi untuk ingredient list gue ambil dari Incidecoder.com yaa!

Anessa-perfect-UV-sunscreen-gel-ingredient-list
Source: Incidecoder.com



Kalau dilihat dari ingredient list di atas, sunscreen ini masih mengandung alcohol dan fragrance. Untuk jenis sunscreen, Anessa Perfect UV Sunscreen Gel SPF50+ PA++++ adalah hybrid sunscreen yang artinya merupakan kombinasi antara chemical sunscreen dan physical sunscreen.


Untuk chemical sunscreen terlihat lebih dominan di list, yang terdiri dari:

1. Ethylexyl methoxycinnamite (7,49475%)
2. Ethylexyl salicylate (5%)
3. Bis-ethylexyloxyphenol methoxyphenyl triazine (3%)
4. Diethylamino hydroxybenzoyl hexyl benzoate (2%)
5. Ethylexyl triazine (2%)


Sedangkan untuk physical sunscreen hanya terdapat Titanium Dioxide pada urutan ke-18 dari ingredient list.












CLAIMS

Berikut adalah klaim brand Anessa terhadap Anessa Perfect UV Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++

Klaim-Anessa-Perfect-UV-Sunscreen-Gel

Source: Anessa Ofc Website Indonesia/ anessa.id








PACKAGING

Packaging ANESSA Perfect UV Sunscreen Gel SPF 50+ PA++++ ini menurut gue kelihatan fancy dengan warna gold. Secara ukuran, varian sunscreen gel ini yang paling besar  yaitu 90gram. Sama seperti Anessa Whitening UV Sunscreen Gel. Sedangkan Anessa Perfect UV Sunscreen Milk ukurannya hanya 40gram.


Sayangnya, kemasan luarnya masih menggunakan plastik semi alumunium foil. Jadi agak kurang ramah lingkungan. Ingredient list nya juga hanya ada di plastik luar. Di botolnya hanya ada informasi dalam Bahasa Jepang selain nama brand dan nama produk.



Anessa-sunscreen-gel-review-bintangmahayana-com
Source: Personal Doc./ Bintang Mahayana, 2021





FRAGRANCE

Sunscreen Anessa Perfect UV Gel masih mengandung fragrance atau parfum di urutan tengah ingredient list. Jadi, untuk yang area matanya sensitif, hati-hati yaa. Terutama kalau kalian bawa sunscreen ini untuk wudu. Kalau nggak sengaja masuk mata bakal perih banget :')







TEXTURE

Sejujurnya ini sunscreen gel pertama yang gue coba. Awalnya gue kira kalau gel bakal transparant seperti moisturizer gel kebanyakan. Ternyata warnanya putih. Tetapi rasanya memang ringan dan cepat meresap ke kulit. Spreadability-nya juga okay banget. Nggak ada pilling sama sekali. Terus dia juga  no whitecast.



Tekstur-anessa-perfect-uv-sunscreen-gel-bintangmahayana-com
Source: Personal Doc./ Bintang Mahayana, 2021








FINAL VERDICT

Jujur, awalnya gue nggak begitu suka sama sunscreen ini karena finish nya yang terlalu dewy. Tetapi, setelah 4 bulan pakai ini, gue malah makin suka dan hampir habis. Kuncinya pakai sunscreen ini dipakai per area wajah. Kalau kulit kalian lagi kering banget, pasti suka deh sama sunscreen ini karena dia melembabkan banget. Bahkan, kalau pagi hari ini juga bagus buat dijadikan sebagai pengganti moisturizer dan base make up.







Setelah gue semakin coba pakai, gue makin bisa menyimpulkan bahwa ini adalah sunscreen terbaik yang pernah gue pakai selama ini. Selain dia bantu melembabkan, proteksinya juga terlihat. Semakin rajin pakai produk ini, semakin jarangnya timbul jerawat dengan pemakaiam rutin setiap hari tanpa lupa reapply setiap 2 jam sekali. Jadi, gue pikir sebanding banget antara harga dan kualitasnya.



Pros (+)

+ Ringan dan cepat meresap
+ No whitecast
+ No pilling
+ Ada sedikit cooling sensation saat dipakai ke kulit
+ Membantu memperbaiki skin barrier dengan menjaga kulit dari inflamasi atau jerawat.
+ Isinya lumayan banyak biss untuk 4-5 bulan dengan pemakaian rutin setiap hari dan reapply setiap 2 jam sekali.




Cons (-)

- Masih mengandung alcohol dan fragrance. Pemilik kulit sensitif terhadap kedua ingredients tersebut sebaiknya memilih Mild versionnya yaa.
- Terkadang perih di mata saat dibawa wudu.
- Harganya lumayan mahal dan hanya tersedia 1 ukuran.
- Packaging luar masih menggunakan plastik semi alumunium foil. Bisa diganti kardus agar lebih ramah lingkungan.






RECOMMENDATION

ANESSA Perfect UV Sunscreen Gel SPF50+ PA ++++ ini paling cocok bagi kalian yang suka finish sunscreen yang dewy. Kulit kering dan kombinasi akan sangat suka dengan sunscreen ini. Untuk kulit berminyak atau sangat berminyak sepertinya akan lebih suka Anessa Perfect UV Sunscreen Milk karena finishnya lebih ke arah satin matte dan ada sedikit powdery effect nya untuk menahan minyak.


Bagi ibu hamil dan ibu menyusui sejujurnya tidak ada pantangan. Hanya saja karena alcohol dan fragrance cukup tinggi, terutama alcohol di urutan ke-2, sebaiknya tetap dikonsultasikan dengan dokter kandungan terlebih dahulu, yaa.





***


TERIMA KASIH
Sudah menyempatkan membaca review Anessa Perfect UV Sunscreen Gel SPF50+ PA++++ ini. Kalau ada pertanyaan silakan disampaikan melalui kolom komentar dan bukan di "Contact Me" yaa karena kolom tersebut lebih untuk personal questions dan penawaran kerja sama :)

Terima kasih untuk Anessa Indonesia yang sudah memberi kesempatan mencoba produk ini. Review varian lainnya Insya allah menyusul di Blog ini yaa.


- Bintang Mahayana ©️ 2021 -



-----



Disclaimer
- Bukan dermatologist/ aesthetician/ skincare expert. Konsultasi silakan hubungi dokter. Diskusi terbuka akan dijawab setelah komentar dikurasi yaa.
- Produk didapatkan dari PR Package Anessa Indonesia dengan kebebasan untuk memberikan review jujur berdasarkan pengalaman pribadi.
- Dilarang copas artikel atau mencuri gambar maupun review baik untuk keperluan pribadi/ komersil.
- Repost hanya diperbolehkan bagi brand yang bekerja sama.



14 comments:

  1. thanks for the review kak! jadi inget aku juga punya anessa yang whitening sunscreen tapi belom aku buka :')

    aku personally suka deh sama sunscreen yang melembabkan gini. praktis banget buat aku yang suka skip moisturizer buat morning routine :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waaah aku penasaran mau coba yg whitening juga soalnya ga include di package🙈 Ayok review Kak Sausan! Am waiting hihi

      Delete
  2. Gilak sunscreen terbaik dong huhu. Dia banyak macem yah aah sumpah sih kepo banget

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wkwkwk serius ini ga lebay emg seenak itu. Skg jadi bisa bedain kenapa sunscreen ada yg mahal dan murah😭

      Delete
  3. pantesaaan banyak yang suka sunscreen inii, ternyata ngelembapinnya oke banget yaa, no pilling, no whitecast juga. masih jadi wishlist sih ini, Mbaa 😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yes! Krn moisturizing effect nya itu aku berani suggest buat skip moist di AM terutama buat yg combi to oily. Tp ini best juga for dry skin. Hihi ayok Kak Dian ditunggu review nya sekalian.

      Delete
  4. Huwaaa temenku pake anessa juga suka sama sunscreennya. Moga2 suatu hari aku bisa kesampean juga cobain sunscreen ratu kyk gini hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku dulu jg sayang bgt mau beli ss mahal2. Tp setelah ngeh bedanya gini, okelah aku beralih ke minimalism biar bisa splurge di sunscreen :')

      Delete
  5. Lengkap deh review nya. Aku baru coba yang mild, berkat review ini aku jadi penasaran juga ingin coba yang gel 😍

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hihi thank you Kak Awul! Appreciate it🙌🏻 Yeaay racun aku berhasil🙈

      Delete
  6. Jadi penasaran karena di temlen IG ku pun lagi rame si Anessa ini, terus ada temenku review kalau salah 1 series Anessa agak mirip sunscreen keluaran Rohto itu *lebih affordable*, finish-nya jadi dewy banget ya? Aku pernah pake sunscreen yang finish nya dewy tapi melembapkan kayak loves and hate, temenku ada kasih saran diset sama bedak :3, hihi. Thank you, Bintanh buat ulasannya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Skin Aqua? Hmm banyak yg bilang sih. Tp lebih ke bandingin sama yg Milk kak bukan yg gel. Tp bedaaa jauuuuh wkwk. Aku ada review skin aqua spf 50 jg. Skin Aqua kentara bgt silicone nya. Tp Anessa ini gak. Bener2 kayak moist bukan sunscreen feel nya. Kalo ga suka yg dewy, mending pake yg UV Milk aja Kak dia finish nya matte. Melembabkannya juga juara kok Anessa so far ga pernah mengecewakan di aku❤

      Delete
  7. Ini sunscreen yang pengen banget kucoba.
    Banyak banget yg review positif.
    Cuma blm nyobain karena harganya lumayan mahal.

    ReplyDelete
    Replies
    1. I know :') Tapi ada harga ada rupa. Aku pun berharap dia bisa ngeluarin travel size atau jumbo size sekalian biar jatohnya lebih hemat. Yg aku tau Anessa cuma punya travel size yg UV Mild Milk deh. Itu nendang jg beda finish aja dia matte kalo yg gel dewy.

      Delete

Holla! Thanks for reading my post. Silakan tinggalkan komentar atau pertanyaan terkait konten. Komen spam, annonymous, maupun berisi link hidup akan dihapus. Centang "Notify Me" agar kalian tahu kalau komennya sudah dibalas, yaa!

Bintang Mahayana (c) 2018. Powered by Blogger.